Thursday, March 10, 2016

Kejadian Langka di Vietnam, Bayi Lahir Kembar Tapi Beda Ayah


Kejadian Langka di Vietnam, Bayi Lahir Kembar Tapi Beda AyahJakarta, Lahir bersamaan dari ibu yang sama, sepasang bayi kembar fraternal di Vietnam dikonfirmasi oleh asosiasi genetik setempat memiliki ayah yang berbeda. Hal ini diketahui setelah keluarga curiga karena sang kembar terlihat berbeda dan meminta asosiasi untuk melakukan pemeriksaan.


Kondisi ini disebut heteropaternal superfecundation (HS) dan Professor Le Dinh Luong dari Vietnam Genetic Association di Hanoi mengatakan kasus ini sangat jarang.



"Hanya ada kurang dari 10 kasus yang diketahui sepasang kembar memiliki ayah berbeda. Mungkin ada kasus lainnya tetapi orang tua atau si kembarnya tidak sadar atau tidak mau mengumumkannya," kata Luong seperti dikutip dariBBC, Kamis (10/3/2016).



Luong menolak memberitahu detail lebih jauh dari keluarga si kembar.



Terkait hal tersebut Dr. Chris Dreiling, dari Pediatric Association of Dallas, menjelaskan bahwa wanita memang diketahui bisa melepaskan lebih dari satu sel telur selama masa ovulasi. Bila saat itu sang wanita memiliki hubungan lain pada saat yang berdekatan, kemungkinan sperma dari pasangan yang berbeda bisa mengimbuhi masing-masing sel telur.



"Karena sel sperma membutuhkan waktu yang cukup panjang dan begitu juga dengan sel telur sehingga kemungkinan bisa terjadi overlap," ujar Dreiling.



Selain kasus di Vietnam, pada tahun 2015 lalu hal serupa juga pernah terekam di daerah New Jersey. Kejadian tersebut adalah yang ketiga kalinya yang diketahui sepanjang sejarah Amerika Serikat.

No comments: